Sabtu, 14 Januari 2012

Pertemuan Keempat Belas :)

         Bumi selalu berputar dan waktu berjalan tanpa henti, tak terasa, mata kuliah bahasa Indonesia dengan dosen cantik bernama lengkap Ibu Niknik M. Kuntarto ini akan segera berakhir. Raut sedih, haru, cemas, senang, dan sebagainya menyelimuti wajah para mahasiswa Ilmu Komunikasi B, terutama Kelompok Muda-Mudi. Kami, sebut saja si Kelompok Muda-Mudi yang selalu ramai, sungguh menyayangkan mata kuliah Bahasa Indonesia yang akan berakhir ini lantaran kami yang sangat senang dan selalu bersemangat jika mata kuliah ini dimulai. Pertemuan keempat belas ini memang merupakan pertemuan yang terakhir sebelum kami menghadapi UAS (Ujian Akhir Smester). Ingin rasanya kami mengulangi masa-masa, di mana kami baru mengenal satu sama lain, mendengar nasihat-nasihat Bu Niknik yang sangat bergunabagi kami, dan berjuang bersama-sama meraih bintang-bintang sebanyak mungkin. Namun, semua itu telah berlalu begitu saja. Hidup masih harus tetap berlanjut kawan-kawan. Semangat ! Raih bintang yang lebih banyak di luar sana. :)
        Hari ini, matahari tak bersinar seperti biasanya. Awan gelap menutupi senyuman indah yang terpancar darinya. Namun, seluruh mahasiswa Ilmu Komunikasi B, tetap menunjukan senyum semangatnya dalam rangka melanjutkan presentasi sesi kedua.
         Masih ada beberapa anggota Muda-Mudi yang maju pada hari ini, yaitu Desy Hartini yang bertemakan Keroppi dan Kawan-kawannya. Ia memang sangat menyukai tokoh kartun hijau yang satu itu sehingga Desy dapat melangkah pasti ke depan kelas dan mempresentasikan itu dengan baik. Kemudian, ada pula anggota muda-mudi yang lainnya, yakni Sekar Rarasati dengan tema The Beatles. Presentasinya diawali dengan lagu "Hey Jude" dan yang terakhir, ialah  Raden Ayu Gabriela Imelda W. dengan tema Imelda Marcos. Siapakah Imelda Marcos itu ? Tak banyak orang yang tahu tentangnya. Ternyata beliau adalah istri dari mantan presiden Filipina yang sangat setia terhadap suaminya itu. 
Sama seperti pertemuan sebelumnya, teman-teman yang tidak maju presentasi, tetap antusias mendengarkan, bahkan semuanya selalu menyemangati teman-teman yang sedang maju sehingga mereka merasa nyaman saat berada di depan kelas.
 Setelah dua jam berlalu dan jam dinding telah menunjukkan pukul 16.30, tetapi presentasi pun belum berakhir, masih banyak mahasiswa yang belum mendapat giliran untuk presentasi. Bu Niknik berkata, " Ya sudah. Yang mau pulang duluan tidak apa-apa." Namun, ada seorang dari kami berkata, "Engga mau, Bu. Kita semua kan setia kawan. hahaha..."  Akhirnya, kami semua tetap bertahan di dalam kelas dan berusaha menunggu samapi semua teman-teman kami maju semua. Namun, saat jam dinding menunjukkan pukul 17.30, ada beberapa mahasiswa yang meminta izin untuk pulang terlebih dahulu dengan alasan telah dijemput, takut ketinggalan shuttle, dan sebagainya. Ibu Niknik yang dikenal baik hati itu pun memberikan izin kepada mereka.
Tik tok tik tok... Jam dinding pun terus berputar tanpa henti. 
17.50
18.00
18.30
Kelas masih belum bisa diakhiri karena masih ada teman yang belum maju presentasi. Namun, kursi-kursi kelas telah banyak yang kosong. Mahasiswa Ilmu Komunikasi hanya tinggal sekitar 15 s.d 20 orang saja yang masih tetap bertahan duduk di sana. Kami yang masih berada di sana, masih tetap semangat mendengarkan presentasi teman-teman yang lain. Itulah kesetiakawanan Ilmu Komunikasi B  2011 yang sangat jelas terdapat pada kami semua.
18.45
Presentasi berakhir dengan diakhiri oleh presentasi dari Marshall yang bertemakan Batman. Riuh sorak sorai dari mahasiswa lain pun turut menyemangati presentasi yang dibawakan olehnya.
Lalu, kami pun akhirnya keluar dari kelas 317, kelas terakhir yang kami tempati sebelum kami mengikuti UAS dan masuk ke semester 2.




TETAP SEMANGAT MUDA-MUDI !!
TETAP BERJUANG KAWAN-KAWAN !!
HIDUP TAK SAMPAI DI SINI 
PERJUANGAN MASIH PANJANG 
INGAT PESAN BU NIKNIK M. KUNTARTO, 
"RAIHLAH BINTANG SETINGGI LANGIT" 
:) :) :) :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar